HAFLAH AKHIRUSSANAH MADIN HIDAYATUL UMMAH

Galeri

Dalam memberikan pendidikan dasar bagi anak-anak untuk mampu membaca Al Quran dan memahami dasar-dasar beragama islam di Desa Tulungrejo maka anak-anak dapat disekolahkan di Madrasah Diniah Hidayatul Ummah.

Setelah menjalani berbagai proses pendidikan, para siswa yang telah menempuh pendidikan dan tes atau ujian kelulusan di Madrasah Diniyah Hidayatul Ummah, akhirnya dinyatakan lulus dan mengikuti tahap Haflah Akhirussanah dan wisuda malam ini Selasa tanggal 7 Februari 2023 yang bertempat di halaman Madrasah Diniyah Hidayatul Ummah Desa Tulungrejo.

Kagiatan Akhirussanah dan wisuda dilaksanakan secara terbuka, dimulai dengan sambutan dari Kepala Madin, kemudian Kepala Desa Tulungrejo dilanjut dengan berbagai kegiatan penampilan dari para siswa Madrasah Diniyah Hidayatul Ummah. Kemudian penyampaian penghargaan kepada para siswa yang berprestasi dilanjutkan dengan acara wisuda bagi yang sudah lulus. Dan diakhiri dengan pengajian umum.

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?