Rabu, 14 Januari 2025. Desa Tulungrejo hari ini melakukan musyawarah Dusun, ini bertujuan untuk mengidentifikasi potensi dan permasalahan di lingkungan tingkat Dusun. Yaitu Dusun Kradenan dan Dusun Tlamang. Jadi semua aspirasi warga bisa diserap dan hasil dalam Musdus ini akan di rekap oleh Tim penyusun RPJMDesa lalu diajukan kepada BPD dan Pemerintah Desa Tulungrejo kemudian menetapkan usulan prioritas pembangunan yang akan menjadi bahan masukan dalam pelaksanaan forum Musdes dan Musrenbang Desa nanti. Musyawarah dihadiri oleh perwakilan dari RT, RW, LPM, Linmas, PKK dan KPM. Dengan dipimpin oleh kepala dusun (KASUN) masing-masing, yang mana Dusun Tlamang dipimpin oleh Bapak Supriyanto dan Dusun Kradenan dipimpin oleh Bapak Maryono.
Galeri

